TUHAN
By: Ririn Qurotul Aini
Kau mengerti segalanya
Mengerti kehampaan hatiku
Kau hapus kekosongan hatiku
Mengisinya dengan cintamu
Kau mengerti aku
Kau mengerti deritaku
Kau bahagiakan aku
Kau hapus kegundahan hatiku
Kau berikan segalanya
Ketenteraman..........
Kebahagiaan...........
Kau segalanya bagiku
Kau sempurnakan hidupku
Tuhan....................
Kau segalanya bagiku
IBU
By: Risa Dwi Prianti
Keburukan yang tak henti menyeretku
untuk masuk ke dalam kegelapan
Namun kau selalu ada dengan cahayamu
yang seolah mengikis habis keburukan itu....
Kau membuatku menjauh dari sebuah kegelapan
Kau yang membuatku sanggup mengatasi hidup ini
Kau yang membuatku menjadi manusia yang berguna
Bahagia sekali dengan hadirmu di setiap nafasku
Bahagianya mengawali hidupku dengan pelukan hangat darimu
Kau adalah malaikat yang diciptakan Tuhan untuk melindungiku
Kau adalah matahari yang tak henti memberikan kehangatanmu
Kasih sayang yang terukir di hati ini tak kan pernah luntur
Dan akan ku simpan hingga akhir hayat
Ibu, tak pernah ku lupa panjatkan sebuah doa di setiap sujudku hanya untukmu
Ibu, terima kasih untuk segalanya
Ibu, aku menyayangimu....
PESONA KEINDAHAN
By: Rizal Abiantoro
Selalu terbayang nama-Mu
Saat senja
Saat sang surya mulai muncul dari ufuk timur
Tidak terasa ku sudah menua
Tapi Engkau tetap menjagaku
Engkau tetap mengawasiku
Engkau jugalah yang akan mengambil semua jiwaku
Keindahan alam semesta
Kau janjikan
Surga indah yang kuimpikan ada
pada-Mu
Taman-taman bunga
Malaikat-malaikat cantik dan seksi
Senantiasa menyenandungkan
Engkau
Langit bak permadani biru
membentang
Sebaik-baik tempat bagi jiwa manusia
BERSAMAMU
By: Rizki Ikhwan
Ku takkan pernah tertawa
Ku takkan pernah bahagia
Ku takkan pernah merasakannya
Bila kau tak di sini
Kau menyejukkan hatiku
Ijinkan aku memujamu
Memenuhi semua pintamu
Karena dirimulah aku ada
Meski aku bukanlah seperti yang kau harapkan
Dosa dan khilaf melumuri jiwaku
Namun aku takkan pernah melupakanmu
Takkan pernah ingkar padamu
Maafkanlah aku,
Tak berarti hidupku tanpa restumu
Meski takdir menjerat diriku
Takdirku,
Ku yakin berakhir bersamamu
SEMPURNA
By: Septiana Nur Permata Sari
Sempurna....
Ku dengar suara riuh rentak menggema
Memenuhi ruang hampa itu
Teriakan yang membuat bulu kudukku berdiri
Ion-ion dalam tubuhku bergolak
Ku lalui jalan setapak itu
Rasa takut bergolak dalam diriku
Sempurna...
Rasa apakah yang kurasa
Ku ucap kata-kata berirama tiada batas
Pilar-pilar dalam hati runtuh tak terperi
Rasa itu menghinggapi tubuhku perlahan-lahan
Sempurna....
Rasa itu
Rasa apakah yan kurasa
Makin lama membuatku terdiam tak bergerak
Sempurna.....
Ku sadari rasa itu
Ku berdiri di depan ruangan
Ku telah merasa malu
Sempurna.....
SEMPURNA
By: Tigar Hening Perdana
Engkau begitu sempurna
Seperti awan indah yang selalu ada dalam langit cerah
Tanpamu hampa terasa
Kehadiranmu membuat insan terpesona
Engkaulah sosok yang tak akan hilang dengan mudah
Engkau begitu sempurna
Hingga engkau dapat memukau setiap jiwa
Mendamaikan hati sedang lelah
Mendamaikan jiwa yang sedang gundah
Walau waktu akan hilang
Bayangan dirimu akan selalu terpendam
Seperti bintang
Yang selalu menerangi sang malam
ARTI HADIRMU
By: Tri Sunu Dane Wibawa
Kau sempurna
Bagai malaikat pelindungku
Bahagiaku bersama denganmu
Dalam suka maupun duka
Dukamu adalah dukaku
Tangisku adalah tangismu
Hadirmu menentramkan hatiku
Bunda...
Tanpa dirimu....
Tak akan mudah jalan hidupku
Tanpamu....
Tak akan bisa kuhadapi semua
Karenamu.....
Kini aku beranjak dewasa
Terima kasih Bunda
Karena Kau
By: Tyas Putri Wardani
Setiap sujudku tak puaskan hasrat dalam hatiku
Setiap detik, setiap menit, setiap waktu
Ku ingin melauinya bersama-Mu
Karena Kau, karena cintaku pada-Mu
Tapi......Kau membuatku cemburu
Saat mereka mendekati-Mu
Ingin sekali ku marah
Tapi......tanpa-Mu membuatku gelisah
Karena Kau yang tak bercela
Pantaskah ku sandarkan segala asa
Hanya menanti percikan cinta
Dari Kau yang sempurna
Kelemahan sebuah iman
Membuatku jauh dari kesempurnaan
Hingga ku tak dapat mengartikan
Setiap kata yang Kau lafalkan
Apapun yang terjadi, satu hal ku berjanji
Selamanya ku tak kan berpaling
Hingga ku rebahkan raga, pergi dari bumi
Pada-Mu jiwaku kan berpulang
Karena Kau zat yang sempurna
By: Ririn Qurotul Aini
Kau mengerti segalanya
Mengerti kehampaan hatiku
Kau hapus kekosongan hatiku
Mengisinya dengan cintamu
Kau mengerti aku
Kau mengerti deritaku
Kau bahagiakan aku
Kau hapus kegundahan hatiku
Kau berikan segalanya
Ketenteraman..........
Kebahagiaan...........
Kau segalanya bagiku
Kau sempurnakan hidupku
Tuhan....................
Kau segalanya bagiku
IBU
By: Risa Dwi Prianti
Keburukan yang tak henti menyeretku
untuk masuk ke dalam kegelapan
Namun kau selalu ada dengan cahayamu
yang seolah mengikis habis keburukan itu....
Kau membuatku menjauh dari sebuah kegelapan
Kau yang membuatku sanggup mengatasi hidup ini
Kau yang membuatku menjadi manusia yang berguna
Bahagia sekali dengan hadirmu di setiap nafasku
Bahagianya mengawali hidupku dengan pelukan hangat darimu
Kau adalah malaikat yang diciptakan Tuhan untuk melindungiku
Kau adalah matahari yang tak henti memberikan kehangatanmu
Kasih sayang yang terukir di hati ini tak kan pernah luntur
Dan akan ku simpan hingga akhir hayat
Ibu, tak pernah ku lupa panjatkan sebuah doa di setiap sujudku hanya untukmu
Ibu, terima kasih untuk segalanya
Ibu, aku menyayangimu....
PESONA KEINDAHAN
By: Rizal Abiantoro
Selalu terbayang nama-Mu
Saat senja
Saat sang surya mulai muncul dari ufuk timur
Tidak terasa ku sudah menua
Tapi Engkau tetap menjagaku
Engkau tetap mengawasiku
Engkau jugalah yang akan mengambil semua jiwaku
Keindahan alam semesta
Kau janjikan
Surga indah yang kuimpikan ada
pada-Mu
Taman-taman bunga
Malaikat-malaikat cantik dan seksi
Senantiasa menyenandungkan
Engkau
Langit bak permadani biru
membentang
Sebaik-baik tempat bagi jiwa manusia
BERSAMAMU
By: Rizki Ikhwan
Ku takkan pernah tertawa
Ku takkan pernah bahagia
Ku takkan pernah merasakannya
Bila kau tak di sini
Kau menyejukkan hatiku
Ijinkan aku memujamu
Memenuhi semua pintamu
Karena dirimulah aku ada
Meski aku bukanlah seperti yang kau harapkan
Dosa dan khilaf melumuri jiwaku
Namun aku takkan pernah melupakanmu
Takkan pernah ingkar padamu
Maafkanlah aku,
Tak berarti hidupku tanpa restumu
Meski takdir menjerat diriku
Takdirku,
Ku yakin berakhir bersamamu
SEMPURNA
By: Septiana Nur Permata Sari
Sempurna....
Ku dengar suara riuh rentak menggema
Memenuhi ruang hampa itu
Teriakan yang membuat bulu kudukku berdiri
Ion-ion dalam tubuhku bergolak
Ku lalui jalan setapak itu
Rasa takut bergolak dalam diriku
Sempurna...
Rasa apakah yang kurasa
Ku ucap kata-kata berirama tiada batas
Pilar-pilar dalam hati runtuh tak terperi
Rasa itu menghinggapi tubuhku perlahan-lahan
Sempurna....
Rasa itu
Rasa apakah yan kurasa
Makin lama membuatku terdiam tak bergerak
Sempurna.....
Ku sadari rasa itu
Ku berdiri di depan ruangan
Ku telah merasa malu
Sempurna.....
SEMPURNA
By: Tigar Hening Perdana
Engkau begitu sempurna
Seperti awan indah yang selalu ada dalam langit cerah
Tanpamu hampa terasa
Kehadiranmu membuat insan terpesona
Engkaulah sosok yang tak akan hilang dengan mudah
Engkau begitu sempurna
Hingga engkau dapat memukau setiap jiwa
Mendamaikan hati sedang lelah
Mendamaikan jiwa yang sedang gundah
Walau waktu akan hilang
Bayangan dirimu akan selalu terpendam
Seperti bintang
Yang selalu menerangi sang malam
ARTI HADIRMU
By: Tri Sunu Dane Wibawa
Kau sempurna
Bagai malaikat pelindungku
Bahagiaku bersama denganmu
Dalam suka maupun duka
Dukamu adalah dukaku
Tangisku adalah tangismu
Hadirmu menentramkan hatiku
Bunda...
Tanpa dirimu....
Tak akan mudah jalan hidupku
Tanpamu....
Tak akan bisa kuhadapi semua
Karenamu.....
Kini aku beranjak dewasa
Terima kasih Bunda
Karena Kau
By: Tyas Putri Wardani
Setiap sujudku tak puaskan hasrat dalam hatiku
Setiap detik, setiap menit, setiap waktu
Ku ingin melauinya bersama-Mu
Karena Kau, karena cintaku pada-Mu
Tapi......Kau membuatku cemburu
Saat mereka mendekati-Mu
Ingin sekali ku marah
Tapi......tanpa-Mu membuatku gelisah
Karena Kau yang tak bercela
Pantaskah ku sandarkan segala asa
Hanya menanti percikan cinta
Dari Kau yang sempurna
Kelemahan sebuah iman
Membuatku jauh dari kesempurnaan
Hingga ku tak dapat mengartikan
Setiap kata yang Kau lafalkan
Apapun yang terjadi, satu hal ku berjanji
Selamanya ku tak kan berpaling
Hingga ku rebahkan raga, pergi dari bumi
Pada-Mu jiwaku kan berpulang
Karena Kau zat yang sempurna
0 komentar:
Posting Komentar